Hari Ini, KRL Lintas Yogyakarta-Solo Resmi Beroperasi

0
6
Kereta Rel Listrik Lintas Yogyakarta - Solo

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari ini meresmikan pengoperasian Kereta Rel Listrik Lintas Yogyakarta – Solo, di Yogyakarta, Senin (1/3/2021). Ini merupakan rangkaian kunjungan kerja kepala negara.

Berbicara saat peresmian, Jokowi mengatakan KRL Lintas Yogyakarta – Solo adalah transportasi massal yang ramah lingkungan. Bahkan, KRL ini diklaim lebih cepat dibandingkan Prambanan Ekspress (Prameks), yang menghubungkan stasiun Yogyakarta – Kutoarjo. Sebelum ada KRL, kedua kota dilayani dengan Prameks.

“Terpaut berapa menit? Kira-kira 10 menit lebih cepat.” kata Jokowi.

Jokowi menegaskan moda transportasi ke depan sudah seharusnya mengarah kepada transportasi massal yang ramah lingkungan. Apalagi, KRL Lintas Yogyakarta – Solo disebut jauh lebih efisien.

“Semuanya ke depan harus ramah lingkungan yaitu listrik,” jelas Jokowi.

Jokowi berharap, kehadiran KRL Lintas Yogyakarta Solo dapat membantu mobilisasi masyarakat maupun barang dari Yogyakarta ke Solo, serta dapat meningkatkan pariwisata dan ekonomi wilayah sekitar.

(IN)