Densus Sita 18 Pucuk Senjata, Waspada Sel Teroris Terus Bergerak

0
6
Barang Bukti Puluhan Senjata dan Amunisi dari Teroris DE

Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto mengecek lokasi penangkapan terduga teroris DE yang juga pegawai KAI di Harapan Jaya, Bekasi Utara, Bekasi, Jawa Barat (Jabar). Karyoto minta masyarakat lebih peka kondisi tetangga di lingkungan sekitarnya.

“Saya mengimbau kepada warga masyarakat harus agar betul-betul lebih peka dan teliti dilingkungan kita bila ada orang baru yang dia kehidupannya tertutup.” kata Karyoto di Bekasi, Senin (14/8/2023).

Karyoto mengimbau masyarakat hingga ketua RT setempat untuk melapor polisi bila menemukan ada gelagat yang aneh-aneh. Hal ini dilakukan supaya polisi bisa melakukan deteksi dini.

Sementara itu Karyoto tidak menyampaikan lebih rinci terkait barang bukti yang disita dari rumah pegawai KAI. Selain puluhan sejata organik dan ratusan butir amunisi yang di sita Densus dan ini sangat berbahaya dan mengerikan bilamana digunakan.

Karyoto menyebutkan teroris kerap kali menyasar aparat hingga pemerintah dalam melakukan pemberontakannya.

“Apalagi kalau teroris betul-betul sudah memusuhi negara, simbol simbol negara di masyarakat, TNI-Polri aparat pemerintah itu menjadi sasaran mereka,” ujarnya.

Sementara itu PT KAI menghargai proses hukum dan mendukung upaya memberantas terorisme.

“Kami siap bekerja sama dengan pihak berwenang terkait isu tersebut,” kata EVP of Corporate Secretary KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji dalam keterangannya, Senin (14/8/2023).

Agus mengatakan KAI tidak menoleransi tindakan yang bertentangan dengan hukum, terlebih kasus terorisme. Manajemen KAI akan menindak secara tegas karyawannya jika terbukti terlibat kasus terorisme. (HAS)