Hakim Suhartoyo Ketua MK, Gantikan Anwar Usman

0
9
Hakim DR. Suhartoyo Ketua MK Baru

Mahkamah Konstitusi (MK) resmi memilih hakim Suhartoyo sebagai Ketua MK periode 2023-2028 menggantikan Anwar Usman yang dicopot oleh Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) karena terbukti melakukan pelanggaran etik berat.

“Yang disepakati dari hasil kami tadi adalah untuk menjadi Ketua MK ke depan adalah Bapak Suhartoyo,” ucap Saldi Isra dalam jumpa pers di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (9/11/2023).

Suhartoyo terpilih melalui rapat permusyawaratan hakim (RPH) yang digelar secara tertutup. RPH itu dipimpin oleh Wakil Ketua MK Saldi Isra.

Wakil Ketua MK Saldi Isra mengungkapkan hanya muncul dua nama calon Ketua MK di RPH, yakni Suhartoyo dan dirinya.

“Pertemuan tadi memunculkan dua nama, karena yang lain menyatakan tidak bersedia jadi ketua,” kata Saldi Isra.

Selepas itu, para hakim MK memberi kesempatan Saldi dan Suhartoyo untuk berefleksi perihal kesiapan membawa MK. Hingga akhirnya nama Suhartoyo disepakati untuk menjadi pemimpin MK kedepannya.

“Akhirnya kami berdua sampai pada keputusan yang disepakati untuk menjadi ketua MK adalah Bapak Dr Suhartoyo. Dan saya tetap menjalankan tugas sebagai wakil ketua,” imbuh Saldi.

Setelah diumumkan sebagai Ketua MK, Suhartoyo mengatakan akan berkomitmen untuk memperbaiki marwah MK sebagai penjaga konstitusi.

“Semangat kami berdua itu tetep sama, bahwa yang sekiranya di Mahkamah Konstitusi itu dipandang ada yang tidak baik tentunya itu akan kami perbaiki bersama,” ucap Suhartoyo seusai pengumuman hasil RPH di Mahkamah Konstitusi, Jakarta Pusat, Kamis (9/11/2023).

Suhartoyo akan membuka diri dan menerima masukan maupun kritik dari masyarakat. Dia mempersilakan masyarakat untuk mengkritik jika dirasa ada yang tidak baik.

Suhartoyo menjelaskan perihal dipilihnya ia sebagai Ketua MK karena panggilan dan permintaan para hakim MK.

“Jabatan ini bagi saya bukan saya yang minta, melainkan ada kehendak dari para yang mulia, mempercayakan kami berdua dan berkomitmen menjaga marwah MK” Ujarnya (HAS

Dalam rapat pleno tertutup diketahui seluruh hakim konstitusi hadir di dalam rapat tersebut, yakni Anwar Usman, Arief Hidayat, Wahiduddin Adams, Manahan M. P. Sitompul, Suhartoyo, Saldi Isra, Enny Nurbaningsih, Daniel Yusmic Pancastaki Foekh, dan M. Guntur Hamzah. (HAS)